Iklan

Jum'at Curhat Polsek Polebungin di Desa Bonea Timur, Ini yang Dikeluhkan Warga

Jumat, 20 Januari 2023 | 17:13 WIB Last Updated 2023-01-20T09:13:00Z


MEDIA SELAYAR.
Polsek Polebungin diwakili Bhabinkamtibmas Desa Bonea timur Bripka Andi Firmansyah melaksanakan kegiatan Jum'at Curhat untuk menampung aspirasi dan keluhan warga di Mesjid Nurul Ukhuwah, Dusun Buki-Buki Utara Desa Bonea Timur, Kecamatan Bontomanai, hari ini Jum'at (20/1/2023).

Pada kesempatan tersebut Bripka Andi Firmansyah menyampaikan pesan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) pada jamaah Shalat Jumat. 

Ia menghimbau agar para orang tua selalu menjaga dan mengawasi anak-anaknya agar tidak terlibat dalam aksi tawuran, miras, pencurian dan aksi balapan liar, serta agar berhati-hati bila keluar rumah dalam hal ini ke kebun mengingat Kepulauan Selayar masih dilanda cuaca extrim seperti angin kencang.

Salah seorang warga pada kesempatan tersebut menyampaikan permasalahan terkait maraknya anak muda yang sering balapan-balapan  dan menggunakan knalpot racing yang sangat mengganggu masyarakat terutama saat melaksanakan ibadah di mesjid.

Selain itu mengharapkan adanya kepedulian berupa bantuan pemerintah karena dampak cuaca ekstrem.

"Terkait cuaca extrim agar pemerintah tetap memperhatikan warga yang terdampak cuaca extrim terutama kami masyarakat  di pegunungan seperti di Desa Bonea Timur ini yang merupakan akses paling jauh di Kecamatan Bontomanai agar di perhatikan dalam hal bantuan kemanusian", harap Asfah, salah seorang warga setempat. 

Bripka Andi Firmansyah, menanggapi hal tersebut menegaskan bahwa terkait maraknya anak muda yang sering balapan atau menggunakan knalpot racing akan melakukan langkah-langkah yang diperlukan.

"Selaku Bhabinkamtibmas saya akan mendata anak- anak muda yang menggunakan knalpot reacing dan selanjutnya saya akan panggil ke kantor desa bersama orang tua yang bersangkutan dan memberikan pemahaman terkait pentingnya menaati peraturan berlalulintas", kata Andi Firmansyah.

Ia juga menghimbau kepada warga bila mana ada kejadian dampak cuaca extrim di wilayahnya cepat dilaporkan ke pemerintah setempat agar cepat di tangani atau langsung menghubungi bhabinkamtibmas. (Humas Polres Selayar). 

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Jum'at Curhat Polsek Polebungin di Desa Bonea Timur, Ini yang Dikeluhkan Warga

Trending Now

Iklan