iklan

Kadisdikpora Tutup Lomba Mancing Hari Jadi ke-416 Selayar, Ini Juaranya

Minggu, 28 November 2021 | 18:06 WIB Last Updated 2021-11-29T06:48:59Z


MEDIA SELAYAR.
Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kepulauan Selayar Drs. Mustakim, KR, M.M.Pd., menutup secara resmi kegiatan lomba mancing dalam rangka memeriahkan Hari Jadi ke-416 Selayar, bertempat di pantai timur Desa Appatanah, Kecamatan Bontosikuyu, Kabupaten Kepulauan Selayar, Sulawesi Selatan, Minggu (28/11) siang.

 

Pantauan Pewarta, hadir dalam kegiatan penutupan selain Kadisdikpora, yakni Kapolsek Bontosikuyu Iptu Abd. Hamid, Komandan Basarnas Pos Selayar Mukti Ali bersama anggota, Camat Bontoharu selaku ketua panitia perlombaan Andi Batara Gau S.E., bersama anggota, Kades Appatanah Marzan, Babinsa Sertu Sageruddin, Tim kesehatan Puskesmas Bontosikuyu serta para peserta lomba mancing.

 

Dalam sambutannya, Kadisdikpora Mustakim KR., menyampaikan atas nama Pemerintah Daerah, Bupati Kepulauan Selayar mengucapkan terima kasih kepada seluruh peserta lomba mancing atas partisipasinya memeriahkan Hari Jadi ke-416 Selayar tahun 2021. 

 

“Atas nama Bupati Kepulauan Selayar, kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh peserta dan selamat kepada para pemenang, club yang berhasil menjadi juara”, ucap Mustakim KR.

 

Ia berharap, kegiatan lomba mancing bukan saja pada moment dalam rangka memeriahkan Hari Jadi Selayar, melainkan  bisa berlanjut menjadi event pada moment-moment lainnya, sehingga perairan laut ujung selatan pulau Selayar yang berada dalam wilayah Kecamatan Bontosikuyu bisa dijadikan sebagai objek wisata mancing. 

 

Karena menurut Mustakim, disekitar perairan laut Desa Appatanah Kecamatan Bontosikuyu merupakan salah satu spot mancing terbaik di Kepulauan Selayar, dimana dilokasi ini terdapat banyak jenis ikan yang bisa memberikan sensasi tersendiri bagi angler (pemancing) mania.

 

Oleh karenanya, saya harapkan kepada teman - teman agar bisa hadir untuk berpartisipasi pada lomba mancing yang kedepannya dilaksanakan kembali di Kepulauan Selayar, khususnya di perairan laut Desa Appatanah Kecamatan Bontosikuyu. ‘Saya harapkan kedepan kegiatan ini bisa lebih meriah, dan bisa lebih banyak mengundang para angler yang berasal dari luar daerah bahkan kalau perlu dari luar negeri’, kata Mustakim.

 

Sementara itu, menanggapi masukan dan saran dari para angler mania, agar kiranya kegiatan lomba mancing di kepulauan Selayar bisa dilaksanakan 2 kali dalam setahun, yakni dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia dan Hari Jadi Selayar, Mustakim KR mengatakan masukan ini akan Ia sampaikan kepada Bupati Kepulauan Selayar. 

 

“Bolehlah, terima kasih, itu masukan yang baik bagi Pemerintah Daerah Kepulauan Selayar. Insya Allah, hal ini akan kami teruskan kepada Bapak Bupati Kepulauan Selayar. Semoga bisa kita programkan kedepannya”, tuturnya. 

 

Menutup sambutannya, Kadisdikpora Kepulauan Selayar ini juga mengucapkan terima kasih dan sekaligus permohonan maaf jika selama pelaksanaan kegiatan lomba mancing dalam rangka memeriahkan Hari Jadi ke-416 Selayar, ada hal yang kurang berkenan. “Mudah - mudahan kedepannya panitia bisa lebih baik lagi, dan bisa lebih mempersiapkan lomba mancing ini secara matang”, pungkasnya.

 

Adapun juara berdasarkan penimbangan hasil lomba mancing dalam rangka memeriahkan Hari Jadi ke-416 Selayar, sebagai berikut : 

 

1. Juara 1 Umum dari Fortis Fishing Comunity Selayar (2) 39.44 Kg dan 21.70 Kg = 61,14 Kg

2. Juara 2 Umum dari Ceria Lagi 25,54 Kg dan 9,28 (Spesies Tuna)

3. Juara 3 Umum dari Fortis Fishing Comunity Selayar (1) 20,44 Kg

4. Juara Spesies Tuna dari Selayar Island Veteran Pancing 12,86 Kg

5. Juara Spesies GT dari KPU 5,64 Kg

6. Juara Spesies Karapu dari Jelaja Selayar Island 2 10,44 Kg

7. Juara Spesies Wahoo Tenggiri dari Team Andik Nunu 11,82 Kg (Spesis Tenggiri)

8. Juara Kapten Terbaik dari Fortis Fishing Comunity Selayar

 

Terpantau, para juara lomba mancing dalam rangka memeriahkan Hari Jadi ke-416 Selayar menerima hadiah jutaan rupiah, juga mendapat trophy, piagam dan souvenir dari panitia pelaksana.

 

Diketahui, lomba mancing dalam rangka memeriahkan Hari Jadi ke-416 Selayar, yang berlangsung selama 2 hari, mulai tanggal 27 - 28 November 2021, berlokasi di perairan laut Desa Appatanah, Kecamatan Bontosikuyu, Kabupaten Kepulauan Selayar, Sulawesi Selatan, diikuti sebanyak 33 tim pemancing dengan jumlah 132 orang peserta, yang berasal dari berbagai daerah di Indonesia. (Tim).

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Kadisdikpora Tutup Lomba Mancing Hari Jadi ke-416 Selayar, Ini Juaranya

Trending Now

Iklan