Woow...Panglima TNI Ikut Lomba Makan Kerupuk

MEDIA SELAYAR ■ Panglima TNI, Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, bersama Kasal Laksamana TNI Siwi Sukma Adji, Kasau Marsekal TNI Yuyu Sutisna, dan Wakasad Letjen TNI Tatang Sulaeman ikut serta memeriahkan perlombaan dalam rangka memperingati HUT Republik Indonesia ke-74, bertempat di lapangan GOR A. Yani Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, Selasa (20/8/2019).
Kegiatan perlombaan ini bertujuan untuk meningkatkan kekompakan dan hormon endorfin yang menjaga kebugaran badan, sehingga membuat pikiran menjadi jernih dan bagian dari kehidupan yang seimbang.
Adapun jenis permainan yang dilombakan antara lain, lomba Yel-Yel, Bola Gayung, Roda Gila, Hula Hoop, dan makan Kerupuk. Perlombaan tersebut juga diikuti para Prajurit dan PNS di lingkungan Mabes TNI.
Turut hadir pula antara lain Ketum Dharma Pertiwi Ny. Nanny Hadi Tjahjanto, Ketum Jalasenastri Ny. Manik Siwi Adji, Ketum PIA Ardhya Garini Ny. Ayu Yuyu Sutisna, Wakil Ketum Persit Kartika Chandra Kirana Ny. Dewi Tatang Sulaeman dan para Pejabat Teras Mabes TNI.
■ R-01/ IT/ Foto : Puspen TNI
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
Trending Now
-
MEDIA SELAYAR. Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Kepulauan Selayar menggelar Rapat Pleno Penetapan Perolehan Kursi Partai Politik dan Calon Te...
-
MEDIA SELAYAR. Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) telah menandatangani Undang-Undang Nomor 3 Tahun 2024 tentang Perubahan Kedua Atas UU Nomor...
-
MEDIA SELAYAR - Menjelang puncak ibadah haji 2025, jumlah jemaah haji Indonesia yang wafat mencapai 129 orang per 3 Juni, menurut data Keme...
-
MEDIA SELAYAR - Jumat 6 Juni 2025, genap 106 hari sudah kepemimpinan Bupati Kepulauan Selayar, H. Muh. Natsir Ali dan Drs. H. Muhtar M.M ...
-
MEDIA SELAYAR - Daftar desa yang bakal menerima dana desa 2025 di Kabupaten Kepulauan Selayar, Sulawesi Selatan dapat diakses dalam Informa...