iklan

Hasil Bumi Berupa Kelapa dan Kenari Masih Menjadi Andalan Warga Desa Bontokoraang

Redaksi
Sabtu, 16 April 2022 | 17:15 WIB Last Updated 2022-04-16T09:21:29Z

SELAYAR | BDS Desa BontokoraangKondisi siklus alam yang kurang bersahabat, menyebabkan sejumlah komoditas hasil bumi Desa Bontokoraang, Kecamatan Bontomanai, Kabupaten Kepulauan Selayar, dalam satu tahun terakhir ini mengalami penurunan drastis. Hal itu tidak saja disebabkan oleh pandemi covid-19, namun disebabkan juga oleh faktor alam atau musim pancaroba.

Demikian disampaikan Andi Nur Alim S.Sos, Kepala Desa Bontokoraang melalui Sekretaris Desa Muhammad Ridwan, dalam perbincangan dengan redaksi BDS, sesaat yang lalu. (16/4).

Muhammad Ridwan menyebutkan, hasil bumi Desa Bontokoraang yang banyak terimbas oleh kondisi alam yakni untuk hasil bumi jenis Cengkeh dan Vanili, hasilnya benar-benar anjlok dibandingkan produksi tahun sebelumnya.


Seperti diketahui, Desa Bontokoraang merupakan Desa produktif yang selama ini berkontribusi besar dalam hasil bumi seperti Cengkeh, Vanili, pala, kemiri, Kelapa, dan Kenari. Hanya saja, saat di kala musim sedang tidak menentu seperti saat ini, warga hanya menghandalkan hasil panen Kelapa dan Kenari saja.

Menurut Muhammad Ridwan, Sekdes Desa Bontokoraang umumnya hasil bumi warga sudah ada yang mengambil dari pedagang atau pengepul dari Makassar. Sebagian dijual di Benteng, tapi yang dominan justru ke Makassar. 

Terkait hal ini, hadirnya kegiatan Tim PKK Peduli Ramadhan Tahun 2022 di Desa Bontokoraang sangat membantu bagi warga yang memang dalam kondisi sulit.


"Alhamdulillah, bentuk kepedulian Tim PKK Kabupaten Kepulauan Selayar melakukan kegiatan di Desa Bontokoraang, hari ini sangat membantu," jelas Muhammad Ridwan.

Seperti dilaporkan oleh Tim BDS di TKP, bahwa Tim PKK Kabupaten Kepulauan Selayar hari ini menyerahkan bantuan berupa sembako kepada sejumlah warga Desa Bontokoraang masing-masing kepada Angku Malang, Raniah, Julia dan Raintang.

"Luar biasa rekan-rekan Tim PKK itu, meski jaraknya cukup jauh, hampir 6 KM, mereka door to door tetap menyambangi warga," ungkap Muhammad Ridwan.

Tampak hadir dari Tim PKK Peduli Ramadhan Tahun 2022 Kabupaten Kepulauan Selayar yaitu Ny.Sri Rahmat Yani Jamarong, Ny. Ensiwati Muh.Asri (wakil ketua TP.PKK Kecamatan Bontomanai) Muh.Asri,S.Sos, MS.i (sekcam Bontomanai). 

Ridwan menyebutkan, selain kegiatan tersebut, giat ini dimanfaatkan juga untuk melakukan pembinaan oleh Ny.Sri Rahmat Yani Jamarong pengurus PKK Kabupaten kepada pengurus PKK Desa Bontokoraang ( Pokja II) pada bidang administrasi UP2K dan pembinaan Rumah Sehat oleh Ny.Ensiwati Muh. Asri (Wakil Ketua TP.PKK Kecamatan Bontomanai) kepada pengurus PKK Desa Bontokoraang (Pokja III). 

(BDS Desa Bontokoraang)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Hasil Bumi Berupa Kelapa dan Kenari Masih Menjadi Andalan Warga Desa Bontokoraang

Trending Now

Iklan