Home
COVID-19
MEDIA SELAYAR
Update Corona Sulsel 6 Mei 2020, Jumlah Positif Covid-19 Bertambah Menjadi 640 Pasien
Update Corona Sulsel 6 Mei 2020, Jumlah Positif Covid-19 Bertambah Menjadi 640 Pasien

MEDIA SELAYAR. Update data penyebaran covid-19 di Sulawesi Selatan kembali dirilis oleh portal resmi Dinas Kesehatan Sulawesi Selatan. Dimana dari jumlah sebelimnya 607 pasien positif, hari ini Rabu, 5 Mei 2020 bertambah menjadi 640 pasien. Artinya ada penambahan sebanyak 33 pasien.
"Dari 33 pasien positif yang bertambah, dari Makassar sebanyak 20 pasien, Pangkep 2 pasien, Luwu Utara 4 pasien, Maros 2 pasien. Sisanya, di Luwu Timur, Sidrap, Pinrang, Parepare dan Gowa masing-masing 1 pasien," kata Kepala Dinas Kesehatan Sulawesi Selatan, Muhammad Ichsan Mustari menjawab wa wartawan pada Selasa malam.
Menurutnya dari 20 pasien Covid-19 tambahan di Makassar, 10 pasien didapatkan dari satu toko.
"Poinnya, Pemkot Makassar perlu penguatan lagi, toko apa yang bisa dibuka dan tidak. Khusus pembatasan di toko besar selayaknya perlu pembatasan karyawan. Namun kita apresiasi kerja Gugus Tugas Makassar," ujar Ichsan.
Sementara 10 lainnya, lanjut Ichsan lebih kepada kontak dekat dengan positif.
"Orang-orang yang OTG dan ODP dijaring dari puskemas dan diisolasi di hotel dan bimbing jadi duta Covid-19," katanya.
Khusus di Pangkep 2 pasien dan Luwu Utara 4 pasien. Kedua daerah, pasien positif ini adalah santri dari Jatim," ujarnya.
Namun jangan lihat angka, tapi bagaimana teman-teman menjaring secara cepat santri-satri yang terpapar Covid-19. Sementara untuk pasien sembuh naik dari 212 pasien menjadi 228 pasien. Artinya naik 16 pasien. Sementara pasien meninggal naik dari 137 menjadi 143 pasien. Artinya naik enam pasien
Dari 145 pasien meninggal, 98 pasien diantaranya merupakan PDP dan 45 sisanya merupakan pasien positif Corona. Bila dipresentasekan, dari 640 pasien positif Corona, 45 pasien (7%) meninggal, sembuh 228 pasien (35,6%) dan 367 pasien (56,4%) masih dirawat.
Sementara itu, untuk Pasien Dalam Pengawasan (PDP) naik dari 903 pasien menjadi 936 pasien. Artinya bertambah 33 pasien. Dari 936 PDP, ada 98 pasien (10,5%) meninggal, 574 pasien (61,6%) non Covid-19 dan sisanya 264 pasien (27,9%) dalam tahapan follow up di rumah sakit rujukan dan penyangga.
Sedangkan Orang Dalam Pemantauan (ODP) naik dari 4.082 orang menjadi 4.130 orang. Artinya naik 48 orang. Dari 4.130 ODP, ada 870 orang (21,1%) dalam proses pemantauan, dan 3.260 orang (78,9%) selesai pemantauan.
Distribusi Pasien Positif Corona di Sulsel, Minggu (3/5/2020) - Versi Kadiskes
1. Makassar 340 pasien
2. Gowa 38 pasien
3. Maros 37 pasien
4. Luwu Utara 24 pasien
5. Sidrap 21 pasien
6. Luwu Timur 12 pasien
7. Parepare 12 pasien
8. Pangkep 8 pasien
9. Sinjai 6 pasien
10. Pinrang 6 pasien
11. Bone 5 pasien
12. Takalar 5 pasien
13. Soppeng 5 pasien
14. Bulukumba 5 pasien
15. Enrekang 4 pasien
16. Tana Toraja 3 pasien
17. Luwu 2 pasien
18. Selayar 2 pasien
19. Wajo 1 pasien
20. Jeneponto 1 pasien
21. Palopo 1 pasien
22. KM Lambelu 92 pasien
23. Luar Sulsel: 10 pasien
Jumlah: 640 pasien.
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
Trending Now
-
MEDIA SELAYAR Tim Jatanras Satreskrim Polres Kepulauan Selayar dipimpin oleh Kasat Reskrim IPTU. Acang Suryana membekuk lelaki HNF (35) bu...
-
MEDIA SELAYAR - Kejuaraan Bola Voli Kapolres Cup 2022, antar pelajar SLTA, SMK se Kabupaten Kepulauan Selayar resmi bergulir dilapangan Pe...
-
MEDIA SELAYAR. Abdi negara tidak hanya dituntut untuk bertanggungjawab dan bekerja keras, tetapi bekerja cerdas dan penuh kreativitas. Hal i...
-
MEDIASELAYAR.COM | SELAYAR - Sekretaris Daerah Kabupaten Kepulauan Selayar (Sekda) Drs. Mesdiyono, M.Ec,Dev mengapresiasi terobosan baru D...
-
MEDIASELAYAR.COM | SELAYAR - Hari ini, Desa Patikarya mencatat sejarah. Hal itu menyusul ditekennya MoU atau Penandatanganan Berita Acara ...