![]() |
foto : Go Sulsel |
Hal ini diungkapkan Kadis ESDM Provinsi Sulsel, Gunawan Palaguna, usai mendampingi kunjungan Menteri ESDM, Igniatus Jonan, meninjau proyek pembangunan PLTB di Kabupaten Sidrap pada akhir pekan kemarin. Demikian dikutip dari media Go Sulsel.
Hal ini sejalan dengan program listrik pemerintah dan PLN yang akan membangun pembangkit listrik diwilayah Kabupaten Kepulauan Selayar.
Senada dengan apa yang telah diungkapkan oleh GM.PT. PLN Sulselrabar, Bob Saril, sebelumnya bahwa pada tahun 2018 yang tidak lama lagi, PLN akan memulai pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Gas (PLTG) kapasitas 10 MW serta pemasangan sejumlah pembangkit listrik energi terbarukan, mesin hibrid tenaga angin dan tenaga bayu, yang pada intinya dipersiapkan sebagai back up kepada Selayar sebagai sentra Industri Pariwisata dan Pembangunan di wilayah Indonesia Tengah.(*)