Home
Awal
Bulan
Februari
Garuda
Indonesia
Ke
Layani
Penerbangan
selayar
Awal Bulan Februari, Garuda Indonesia Layani Penerbangan Ke Selayar
Awal Bulan Februari, Garuda Indonesia Layani Penerbangan Ke Selayar

MEDIA SELAYAR. Direncanakan pada awal; Februari 2017 yang tinggal beberapa hari lagi, Maskapai Penerbangan Garuda Indonesia (GI) akan mulai beroperasi melayani penerbangangan ke Bandara Udara H. Aroeppala, Kabupaten Kepulauan Selayar.
Wakil Bupati Kepulauan Selayar, Dr.H.Zainuddin SH.MH kepada awak media di Makassar menjelaskan bahwa pertemuan dengan pihak GI telah beberapa kali dilaksanakan dan hasilnya pada awal Februari akan mulai beroperasi melayani penerbangan ke Selayar.
H.Zainuddin lebih lanjut menjelaskan bahwa dengan adanya penerbangan Garuda Indonesia maka jalur transportasi udara ke Selayar akan semakin ramai dan ini tentunya akan berimbas pada peningkatan ekonomi warga Selayar.
BERITA TERKAIT : Garuda Indonesia Lirik Penerbangan Ke Selayar
Dikutip dari ANTARA News bahwa saat ini penerbangan Makassar-Selayar, dilayani perusahan penerbangan Komersial "Wings Air" serta rute penerbangan perintis rencananya akan dilayani perusahaan penerbangan "Air Fast".
Dan sebelumnya Maskapai Wings Air, menambah jumlah frekwensi penerbangannya menjadi Sepuluh kali per minggu, untuk melayani rute dari Makassar-Selayar, pergi dan pulang (PP). Hal ini terhitung sejak Senin 30 Oktober 2016. Penerbangan maskapai ini menggunakan pesawat Type ATR 72 seri 600.
Dengan bertambahnya maskapai penerbangan yang melayani rute ke Bandara H.Aroepala Selayar dipastikan jasa transportasi udara akan semakin diminati oleh warga Kabupaten Kepulauan Selayar khususnya masyarakat ibu kota Benteng Selayar. (@)
BACA JUGA Akibat Angin Kencang, Rumah Warga Bonelambere Tertimpa Pohon Kelapa
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
Trending Now
-
MEDIA SELAYAR. Dinas Lingkungan Hidup Kepulauan Selayar berhasil menciptakan inovasi dengan mendaur ulang sampah plastik (anorganik) menjad...
-
MEDIA SELAYAR. Persentase penduduk miskin di Kabupaten Kepulauan Selayar di tahun 2024 turun menjadi 10,79 persen, atau turun 1,48 persen te...
-
MEDIA SELAYAR . E Goverment Pemkab Selayar adalah proyek Pemerintah Kabupaten Selayar TA 2003 -2005 yang hingga saat ini masih terus menuai ...
-
MEDIA SELAYAR. Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah Kepulauan Selayar membuka donasi untuk korban bencana kebakaran yang di Dusun Tinggimae, ...
-
MEDIA SELAYAR. Kapolsek Bontomatene Iptu Suhardiman, S.H. M.Si. bersama anggota, melaksanakan Kegiatan Jumat Curhat di Masjid Nurul Yaqin Mu...