Iklan

Ratusan Siswa SMKN I Selayar Dilepas Ikut Prakerin

Media Selayar
Rabu, 05 Juli 2017 | 16:39 WIB Last Updated 2023-02-10T03:30:19Z
Ratusan Siswa, SMKN I Selayar, Dilepas Ikut Prakerin

MEDIA SELAYAR
. Sebanyak 229 siswa SMKN I Selayar dari 5 jurusan hari ini Rabu 5 Juli 2017 dilepas untuk mengikuti Praktek Kerja industri ( Prakerin). Pelepasan berlangsung dilapangan upacara SMKN I oleh Kepala Sekolah dan para guru.

Keseluruhan siswa yang dilepas untuk praktek di dunia kerja ini akan ditempatkan di Lokasi kerja sesuai kompetensi keahlian masing-masing , dimana para siswa ini berasal dari lima Jurusan masing-masing Administrasi Perkantoran, Akuntansi, Usaha Perjalanan Wisata, Teknik Komputer dan Jaringan, serta Jurusan Multimedia . Para Siswa akan dilepas di dunia usaha dan Industri di Wilayah Makassar dan Kabupaten Kepulauan Selayar.

Humas SMKN I Selayar Noer Kamal, S. Kom menjelaskan bahwa Pihak SMKN I Selayar menjalin kerja sama dengan Industri maupun dunia usaha yang tersebar di Makassar dan Kabupaten Kepulauan Selayar untuk penempatan para Siswa Prakerin tersebut. 

Lebih lanjut Kamal mengungkapkan bahwa hal yang paling ditekankan oleh Kepala Sekolah adalah menjaga nama baik sekolah dan daerah di tempat praktek dengan menjaga sikap dan perilaku serta menunjukkan Kinerja yang baik selama melakukan Praktek Kerja Industri ini. Rencananya para Siswa ini akan diberangkatkan ke Lokasi Praktek masing-masing pada Minggu 09/7 mendatang. (Ajen)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Ratusan Siswa SMKN I Selayar Dilepas Ikut Prakerin

Trending Now

Iklan