iklan

Penyaluran BLT Dana Desa Diwilayahnya Telah Rampung, Ini Kata Camat Buki

Jumat, 22 Desember 2023 | 11:05 WIB Last Updated 2023-12-22T03:17:07Z


MEDIA SELAYAR
Penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa Tahun Anggaran 2023 Triwulan IV (Bulan Oktober - Desember) kepada 189 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang tersebar di 7 (Tujuh) Desa dalam wilayah Kecamatan Buki telah rampung dilaksanakan, pada Kamis, 21 Desember 2023.

Dikonfirmasi, Camat Buki Dampak, S.Pd., kepada Pewarta, Jum'at (22/12/2023) membenarkan hal tersebut. untuk itu, pihaknya selaku Pemerintah Kecamatan Buki menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Kepulauan Selayar sehingga BLT DD tersebut dapat terserap dan bisa tersalurkan kepada penerima. 

Selain itu, pihaknya juga memberikan apresiasi terhadap pihak-pihak terkait yang telah berkontribusi terhadap tersalurkannya BLT tersebut. 

"Ucapan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten, para Kepala Desa, Babinsa, Bhabinktimbmas, Tim Pendamping Desa dan BPD atas kerja kerjasama, sehingga penyaluran BLT selesai dibagikan sebelum tahun anggaran 2023 berakhir," ucap Camat Buki, Dampak, Jum'at (22/12/2023)

Dempak menilai keterlibatan pihak TNI/Polri, Pendamping Desa dan BPD dalam setiap kegiatan di desa, telah memberikan arti penting terhadap jalannya proses pembangunan dan pemberdayaan masyarakat di desa. Dirinya ingin agar kolaborasi yang terbangun berdasarkan kewenangan masing-masing pihak yang telah dilakukan selama ini di Kecamatan Buki agar dipertahankan bahkan ditingkatkan. 

Selanjutnya, Camat Buki mengatakan bahwa BLT Dana Desa untuk Tahun 2024 dapat dipastikan masih tetap ada, setelah keluarnya UU Nomor 19 Tahun 2023 Tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara Tahun 2024.

"Salah satu fokus penggunaan Dana Desa tahun 2024 adalah mendukung kegiatan penanganan kemiskinan ekstrem dengan penggunaan paling tinggi 25 persen untuk BLT Desa," ungkap Camat Buki, Dempak. 

Lanjut, kata Dempak, untuk penetapan Keluarga Penerima Manfaat BLT Dana Desa tahun 2024 dapat menggunakan data pemerintah sebagai acuan, salah satunya data P3KE yang telah dikeluarkan Pemerintah Kabupaten Kepulauan Selayar. 

"Semoga tahun 2024 penetapan KPM dan penyaluran BLT kepada warga dapat mengurangi kemiskinan ekstrim dan tepat sasaran sehingga manfaatnya dapat dirasakan oleh masyarakat," harapnya. 

Selain itu, Dempak menekankan kepada Pemerintah Desa diwilayah Kecamatan Buki, untuk segera menyelesaikan pekerjaan fisik yang belum selesai 100 persen dan merampungkan administrasi dan LPJ, mengingat Tahun Anggaran 2023 akan segera berakhir (Tim). 

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Penyaluran BLT Dana Desa Diwilayahnya Telah Rampung, Ini Kata Camat Buki

Trending Now

Iklan