Kabaharkam: Polri Siap Gulirkan Bantuan Sosial Covid-19 Tahap Kedua

MEDIA SELAYAR ■ Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) kembali gerak cepat mengawal pendistribusian bantuan sosial untuk mereka yang terdampak pandemik Covid-19 di bulan Juni 2020.
Kabaharkam Polri Komjen Pol. Drs. Agus Andrianto S.H., M.H. selaku Kaopspus Aman Nusa II-Penanganan Covid-19 menuturkan, "Alhamdulilah, saat ini bantuan tahap pertama sudah didistribusikan ke masyarakat yang benar-benar terdampak. Tahap Kedua Polri sudah menggulirkan di bulan Juni," ucapnya.
Hal tersebut diungkapkan Komjen Agus Andrianto saat menerima Audiensi Tim, dari Kantor Staf Presiden (KSP), bertempat di Ruang Kerja Kabaharkam Polri, Kompleks Mabes Polri, Jakarta, Senin (15/06/2020).
Selain itu, kata Komjen Agus, Kapolri Jenderal Polisi Idham Azis juga telah memerintahkan jajarannya untuk melakukan kegiatan Bakti Sosial (Baksos) membantu masyarakat yang terdampak COVID-19.
Dalam rangka menyisir masyarakat yang belum tersentuh bantuan baik oleh pemerintah pusat maupun pemerintah daerah.
"Kapolri sudah perintahkan cadangan logistik 25 ton di Polda dan 10 ton di Polres. Bulan Juni ini didorong 5 ribu ton ke setiap wilayah," jelas Komjen Agus Andrianto.
Untuk mendukung hal itu, pihak Korbinmas Baharkam Polri telah mengumpulkan data warga yang terdampak pandemik, yakni data valid penerima bansos sebagai warga miskin lama dan miskin baru akibat Covid-19.
Kegiatan lain yang dilakukan Polri, menurut Komjen Agus, adalah mendorong meningkatnya ketahanan pangan masyarakat. Langkah-langkah yang dilaksanakan salah satunya dengan menerbitkan petunjuk dan arahan (Jukrah) ke wilayah sebagai upaya antisipasi dari apa yang diingatkan Organisasi Pangan Dunia (FAO) tentang rawan pangan.
"Kami terbitkan Surat Telegram Kapolri tentang Kampung Tangguh Nusantara, tangguh semuanya baik SDM, Keamanan, Kesehatan maupun Ketahanan pangannya," sambung Kabaharkam Polri Komjen Agus.
Adapun, audiensi dengan KSP itu sendiri merupakan bentuk silaturahmi dan koordinasi Tim KSP dan Baharkam Polri dalam rangka verifikasi data dan kesiapan menghadapi kebijakan New Normal.
Verifikasi data yang dibutuhkan oleh KSP, terkait data orang miskin baru (pengangguran), pemetaan terkait kawasan industri yang merumahkan/PHK karyawannya, serta kesiapan TNI-Polri dalam rangka mengamankan pembukaan sentra perekonomian yang akan dilaksanakan dalam kebijakan kenormalan baru.
Dikesempatan tersebut, Kabaharkam Polri Komjen Pol. Drs. Agus Andrianto S.H., M.H. didampingi oleh Irjen Pol Risyapudin Nursin (Kakorbinmas Baharkam Polri) dan Kombes Pol. Hendi Handoko (Kabag Ops Nalev).
Pihak Tim KSP diwakili oleh Irjen Pol (Purn) Hengkie Kaluara (sebagai Tenaga Ahli Utama KSP), Marsda (Purn) Warsono (Tenaga Ahli Utama) dan Mayjen TNI (Purn) Winston Simanjuntak (Tenaga Ahli Utama).
■ R-01
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
Trending Now
-
MEDIA SELAYAR . Kendati tidak ada korban jiwa dalam kejadian kebakaran ini, namun sedikitnya 5 ton kopra terbakar hangus dilalap sijago m...
-
MEDIA SELAYAR . Dalam usaha meningkatkan kompotensi guru, pengurus IGI Kep.Selayar melaksanakan (visit to school ) atau kunjungan ke seko...
-
MEDIA SELAYAR. Dinas Lingkungan Hidup Kepulauan Selayar berhasil menciptakan inovasi dengan mendaur ulang sampah plastik (anorganik) menjad...
-
MEDIA SELAYAR. Persentase penduduk miskin di Kabupaten Kepulauan Selayar di tahun 2024 turun menjadi 10,79 persen, atau turun 1,48 persen te...
-
MEDIA SELAYAR - Wakil Bupati Kepulauan Selayar, H. Saiful Arif SH meresmikan pengoperasian pasar baru Batangmata pada Sabtu (16/4/2022). Pe...