iklan

Dandim 1415 Instruksikan Jajaran Babinsa Sosialisasikan Hidup Normal Baru Dengan Protokol Kesehatan

Media Selayar
Rabu, 10 Juni 2020 | 20:33 WIB Last Updated 2020-06-10T12:33:50Z
Dandim 1415 Instruksikan Jajaran Babinsa Sosialisasikan Hidup Normal Baru Dengan Protokol Kesehatan

MEDIA SELAYAR
. Kendati Kabupaten Kepulauan Selayar disebut masih zero COVID-19 namun bagi, Letkol Arm. Yuwono, S Sos, MM, Dandim 1415 tetap mengingatkan untuk tetap waspada pada penyebaran virus corona.

Masyarakat diminta kembali melakukan aktivitas normal dengan tetap mentaati protokol kesehatan. Sehingga aktivitas berjalan normal dan kesehatan juga terjaga, jelas Yuwono.

Letkol Arm. Yuwono, S Sos, MM, meminta kepada seluruh Babinsa KODIM 1415 diseluruh Kepulauan Selayar untuk terus membantu warga dengan menyampaikan sosialisasi protokol kesehatan dan menjaga kesehetan diri dan lingkungan dalam beraktivitas normal baru.  

Hal ini dilakukan sebagai upaya untuk memutus mata rantai penyebaran COVID-19 di daerah ini. 

Selain itu Tim Covid-19, melalui Dandim 1415 dan Pengurus Persit Kartika Chandra Kirana (KCK), Cabang XXIX, Korem Toddopuli, Kodim 1415/Selayar, juga telah melakukan beberapa kegiatan diantaranya Bhakti Sosial, dengan membagikan sembako kepada warga yang terdampak Covid-19. Khususnya kampung- kampung yang berada di pedalaman yang susah ditempuh oleh kendaraan baik roda empat maupun roda dua.

Selain itu juga terkait penanganan penyebaran Covid-19, beberapa kali memberikan bantuan berupa Alat Pelindung Diri (APD) seperti Masker dan Handsanitizer. (Tim).
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Dandim 1415 Instruksikan Jajaran Babinsa Sosialisasikan Hidup Normal Baru Dengan Protokol Kesehatan

Trending Now

Iklan