Home
Bupati Kep. Selayar
Pantau Pelaksanaan
Tahap I
Tahun 2019
Ujian PPPK
Bupati Kep. Selayar Pantau Pelaksanaan Ujian PPPK Tahap I Tahun 2019
Bupati Kep. Selayar Pantau Pelaksanaan Ujian PPPK Tahap I Tahun 2019

MEDIA SELAYAR. Bupati Kepulauan Selayar, H.M Basli Ali bersama unsur Forkopimda memantau pelaksanaan ujian seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tahap I Tahun 2019, di SMA Negeri 1 Benteng Selayar, pada Sabtu (23/2/2019).
Peserta ujian PPPK di daerah ini sebanyak 65 peserta, dimana kuota tenaga pendidik 50 orang, tenaga kesehatan 10 orang, dan penyuluh pertanian sebanyak 5 orang.
Sementara peserta yang ikut ujian seleksi tercatat 155 orang dengan rincian, tenaga pendidik 129 orang, kesehatan 10 orang, dan penyuluh pertanian 16 orang.
“Kita berharap semua berjalan normal dengan kesediaan akses jaringan dan ruangan yang baik hingga semua peserta yang mengikuti tes pada hari ini betul-betul dilaksanakan dengan baik hingga yang lulus nanti betul-betul memiliki kapasitas dan kompetensi untuk mengabdi di Kabupaten Kepulauan Selayar,” katanya.
H.M Basli Ali juga berharap bisa mengangkat tenaga kontrak daerah yang telah mengabdi bertahun-tahun di Kepulauan Selayar. Pemerintah kabupaten, kata dia, sebagai perpanjangan tangan pemerintah pusat siap melaksanakan apa yang menjadi kebijakan dari pemerintah pusat.
“Termasuk nanti jika kita dibutuhkan untuk menyiapkan anggaran PPPK lagi di tahun berikutnya,” terang Basli.
H.M Basli Ali juga mengimbau kepada para peserta ujian PPPK tahap II agar mempersiapkan dirinya.
“Karena tidak ada yang bisa menolong mereka selain dirinya sendiri dan tentunya berkat doa kepada Allah SWT,” katanya.
(****)
Komentar
 komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
Trending Now
- 
(net) MEDIA SELAYAR - Nama Selayar berasal dari kata cedaya ( Bahasa Sanskerta ) yang artinya satu layar, dikaitkan dengan sejarah yang kon...
 - 
MEDIA SELAYAR - Ketua Umum Partai NasDem melalui maklumat dari DPP Partai Nasdem, mengambil langkah tegas dengan mengumumkan non aktifnya 2...
 - 
MEDIA SELAYAR - Tim Resmob Polres Kepulauan Selayar berhasil mengungkap dan menangkap seorang perempuan berinisial JA (45), warga Kota Par...
 - 
MEDIA SELAYAR - Menyusul 2 Legislator Nasdem yang sudah dinon aktifkan oleh partai mulai Senin 1 September 2025 besok. Yang terbaru adalah ...
 - 
MEDIA SELAYAR - Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polres Kepulauan Selayar kembali menorehkan prestasi membanggakan. Dalam penerapan aplikas...
 

