Dinas PMD Persiapkan Pelaksanaan BID 2017

MEDIA SELAYAR. Bursa Inovasi Desa (BID) Kabupaten Kepulauan Selayar akan dilaksanakan pada Rabu 20 Desember 2017 yang akan datang, diruang pola Kantor Bupati Kepulauan Selayar. Kegiatan ini merupakan Bursa Inovasi Desa pertama yang digelar di daerah ini.
Bursa Inovasi Desa (BID) tersebut sangat penting bagi masyarakat desa atau pemerintahan desa, untuk memacu lahirnya inovasi-inovasi atau kreatifitas yang terbaik di desa, demikian dijelaskan oleh Kadis PMD Pemkab Kepulauan Selayar, Andi Irsan S.STP saat dihubungi.
Lebih lanjut Andi Irsan S.STP mengatakan bahwa bursa inovasi desa ini merupakan wadah pertukaran pengetahuan dan ide-ide baru dari setiap desa untuk dikemukakan dan dikembangkan sehingga memiliki nilai bagi percepatan pembangunan sumber daya manusia di desa.
“program inovasi desa melalui bursa inovasi desa ini dirancang untuk memunculkan adanya inovasi dalam praktek pembangunan dan solusi inovatif dalam memanfaatkan dana desa secara tepat dan efektif,” Jelas Kak Iccang kerap ia disapa awak media.
Sementara itu, Kabid PMD, Irwan Baso S.STP disela-sela persiapan pelaksanaan Bursa Inovasi Desa di ruang pola menjelaskan bahwa kegiatan ini akan dibuka oleh Bupati Kepulauan Selayar, dihadiri oleh Muspida, sesuai undangan dan dihadiri oleh seluruh stake holder pemerintahan di Kabupaten Kepulauan Selayar, khususnya Pemerintah Desa se-Kabupaten Kepulauan Selayar. BACA SELANJUTNYA.............
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
Trending Now
-
MEDIA SELAYAR - KMP Tunu Pratama Jaya Tenggelam di Selat Bali, 65 Orang dilaporkan ada di atas kapal. Kapal Motor Penumpang (KMP) Tunu Pra...
-
MEDIA SELAYAR TV – Banjir terjadi di Kelurahan Batangmata, Kecamatan Bontomatene Kabupaten Kepulauan Selayar pada Kamis (26/6/2025). Ban...
-
MEDIA SELAYAR – Komandan Komando Distrik Militer (Kodim) 1415/Selayar resmi berganti dari Letkol Inf. Nanang Agung Wibowo kepada pejabat ba...
-
MEDIA SELAYAR - Seorang nelayan asal Dusun Pasi Bone, Desa Bahari Tiga, Kecamatan Sampolawa, Kabupaten Buton Selatan, hilang saat melaut se...
-
MEDIA SELAYAR - Hujan yang melanda wilayah Kabupaten Kepulauan Selayar dalam dua hari terakhir, sejak Sabtu malam hingga Minggu (29/6/2025...