iklan

Kelurahan Benteng Selatan Bantah Berita Sapriadi Tak Tersentuh Bantuan

Media Selayar
Rabu, 08 Februari 2017 | 18:05 WIB Last Updated 2022-05-29T00:10:30Z
Kelurahan, Benteng, Selatan, Bantah, Berita, Sapriadi, Tak, Tersentuh, Bantuan
Dok. Kelurahan Benteng 2 Februari 2017, Lurah BENSEL Kunjungi Dan Beri Bantuan Ke Sapriadi

MEDIA SELAYAR. Berita terkait Sapriadi (30) dan Istrinya Jusnia (30), salah seorang warga tidak mampu yang tinggal di Kelurahan Benteng Utara, Kecamatan Benteng Kabupaten Kepulauan Selayar yang mengaku tidak pernah tersentuh bantuan dari Pemerintah, dibantah oleh Lurah Benteng Selatan dan Petugas dari Dinas Sosial Kab. Kep. Selayar, pasalnya warga tersebut telah tercatat sebagai penerima bantuan dan telah mendapat kunjungan serta telah menerima bantuan dari Pemerintah sebelum berita tersebut diterbitkan.

Sekretaris Lurah BEN-SEL, Fitrah Arfandi S.STP menjelaskan bahwa sebelum berita tersebut terbit pada 6 Februari 2017, memang kami telah lama memantau warga yang bernama Sapriadi tersebut. Malah Pak Lurah memberi perhatian khusus terhadap Sapriadi dan keluarganya, dengan mengunjungi secara langsung dan memberi bantuan hidup yang diterima langsung oleh Sapriadi pada Kamis, 2 Februari 2017, seminggu sebelum berita tersebut diterbitkan. jadi tolong diluruskan Pak, tegas Fitrah Arfandi S.STP.

BERITA TERKAIT : PR. PiS.CoM : " Miris, Warga Miskin Nyaris Tak Tersentuh Bantuan

Sementara itu, Lurah Benteng Selatan, Rusman S.STP membenarkan bahwa dirinya telah mendatangi dan melihat kondisi Keluarga Sapriadi. Selanjutnya mengungkapkan bahwa warganya tersebut telah didaftar sebagai warga miskin di Kelurahan Benteng Selatan.

Begitupun dari Dinas Sosial telah turun memberikan bantuan tenda dan beberapa perlengkapan lainnya. Mengenai adanya pemberitaan yang beredar bahwa Pemerintah belum turun, dirinya mengaku belum membaca, dan bilapun ada, menurut Pak Lurah kenyataannya tidak seperti itu, jelasnya kepada Media Selayar.

Lurah Benteng Selatan, Rusman S.STP selanjutnya menyampaikan bahwa Sapriadi, warganya di Benteng Selatan memang butuh dibantu, dan kami telah mendatanya sebagai penerima bantuan warga miskin. Mengenai anak Sapriadi dan kondisi Istrinya yang sementara hamil tua, Insya Allah kami tetap pantau untuk beri bantuan.

Dari informasi yang berhasil dikumpulkan terkait Sapriadi dan keluarganya di Benteng Selatan, telah beberapa kali dikunjungi oleh pemberi bantuan, baik itu secara pribadi maupun dari kelompok dan komunitas.

Selanjutnya selintingan informasi dari sumber rekan Sapriadi, bahwa usia Sapriadi sebenarnya adalah usia produktif dan mempunyai pekerjaan sebagai buruh dan keseharian menarik becak.Sayangnya hal tersebut tidak rutin dilakukan Sapriadi. sehingga kondisi pendapatannya tentu tidak menentu. (Lo2)

 BERITA LAINNYA : Ass.III Bupati Kep.Selayar Buka Resmi Musrenbang Kecamatan Benteng
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Kelurahan Benteng Selatan Bantah Berita Sapriadi Tak Tersentuh Bantuan

Trending Now

Iklan