Iklan

Polisi Ajak Pemkab dan Tentara Tanam Mangrove di Kampung Padang Selayar

Rabu, 23 Agustus 2023 | 12:56 WIB Last Updated 2023-08-23T05:01:43Z


MEDIA SELAYAR.
Polres Kepulauan Selayar Polda Sulawesi Selatan melaksanakan penanaman 1000 pohon Mangrove di Kampung Nelayan Padang, Desa Bontosunggu, Kecamatan Bontoharu, Rabu (23/8/2023).

Kegiatan ini merupakan aksi penghijauan, penanaman pohon secara serentak yang dilaksanakan Jajaran Polri di Seluruh Wilayah Indonesia dan dipimpin langsung oleh Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo. 

Di Kabupaten Kepulauan Selayar, penanaman pohon dilaksanakan dengan menanam mangrove (pohon bakau), yang selain melibatkan seluruh Personil Polres, juga melibatkan Pemerintah Kabupaten, Unsur TNI, OPD, Instansi Vertikal, BUMN/BUMD, Bhayangkari, Pramuka dan stakeholder lainnya.

Wakil Bupati H. Saiful Arif, SH yang hadir dan turut melakukan penanaman mangrove di Pantai Perkampungan Nelayan Padang tersebut,  menyampaikan apresiasinya atas kegiatan penanaman Pohon yang dilaksanakan Polres Kepulauan Selayar.

"Hari ini kita melakukan penanaman pohon mangrove di Dusun Padang Utara. Ini adalah investasi tingkat Internasional karena berbicara tentang Iklim itu adalah masalah Internasional, sehingga semoga apa yang kita lakukan dapat berkontribusi untuk memperbaiki kualitas udara yang kita hirup dan lingkungan kita yang semakin aman," kata Saiful Arif. 

Terima Kasih kepada Kapolres dan Jajaran yang telah menginisiasi kegiatan ini, terimakasih kepada Dandim dan Pak Kajari serta seluruh pihak yang turut berkontribusi dalam kegiatan ini, ucap Wabup Saiful Arif. 

Sementara itu, Kabag Sumberdaya Manusia (Sumda) Polres Kepulauan Selayar AKP. Sahyudin, S.Sos,.MH. mengungkapkan bahwa selain dilaksanakan serentak secara Nasional, khusus di Kabupaten Kepulauan Selayar kegiatan juga dilaksanakan hingga ke tingkat Polsek.

"Jadi di Kampung Padang ini kegiatan penanaman  Mangrove oleh Polres didukung rekan-rekan dari TNI, Pemkab, Kejaksaan,  OPD, BUMN dan BUMD, serta adik-adik Pramuka dan pihak lainnya. Hal yang sama juga dilaksanakan hingga ke jajaran Polsek dan Polsubsektor," jelas AKP. Sahyudin. 

Adapun Polsek dan Subsektor tersebut antara lain Polsek Pasimarannu, Polsek Pasimasunggu, Polsek Takabonerat, Polsek Bontomatene dan Polsek Bontomanai, Polsubsektor Pasilamben dan Buki. 

"Selain Mangrove, ada yang tanam Pohon Pinus, Mangga, Jeruk, Ketapang dan pohon penghijauan lainnya," kata Kabag Sumda.

Untuk diketahui kegiatan "Polri Lestarikan Negeri" melalui Penanaman 1000 Pohon secara serentak ini, merupakan Program Penanaman pohon sejak dini.  

Selain dilaksanakan dalam rangka memperingati HUT RI ke -78, kegiatan ini merupakan wujud kepedulian Polri untuk menjaga lingkungan dan turut aktif dalam upaya menekan laju pemanasan global. (Humas Polres Selayar). 

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Polisi Ajak Pemkab dan Tentara Tanam Mangrove di Kampung Padang Selayar

Trending Now

Iklan