Iklan

Penerima BLT DD Tahun 2022 Desa Bontobaru Bertambah, Ini Penjelasan Kades

Media Selayar
Selasa, 26 April 2022 | 21:59 WIB Last Updated 2022-04-26T13:59:55Z


MEDIA SELAYAR
– Pemerintah Desa Bontobaru Kecamatan Pasimasunggu Timur Kabupaten Kepulauan Selayar melaksanakan penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa (DD) tahap I. Pelaksanaan penyaluran dilaksanakan di aula Kantor Desa Bontobaru pada Selasa (26/4/2022). 

Penyaluran BLT DD di Desa Bontobaru mengalami peningkatan jumlah Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dari 55 KPM menjadi 85 KPM. Hal ini terlaksana berdasarkan adanya regulasi mengenai persentase pengalokasian bantuan. Demikian dijelaskan oleh Daeng Malimbang, Kepala Desa Bontobaru. 

“ Jumlah  KPM penerima BLT Untuk tahun ini mengalami peningkatan dari tahun sebelumnya hanya 55 KPM kini bertambah hingga mencapai 85 KPM, ini dikarenakan penambahan jumlah KPM penerima BLT- DDS ini didadasari dari adanya regulasi yang mengharuskan minimal 40% dari anggaran dana desa” , jelas Daeng Malimbang. 

Hal  lain yang disampaikan oleh Kepala Desa Bontobaru bahwa selain bantuan langsung tunai ada banyak bantuan lainnya yang diterimah masyarakat. Ini membuktikan kepedulian pemerintah dalam membantu meringankan beban masyarakat yg hingga saat ini masih dalam suasana  pendemi covid-19

Senada jg disampaikan yang mewakili Camat Pasimasunggu Timur, Drs.Syafrudin, Yang menyampaikan harapan agar bantuan ini bisa manfaatkan dengan sebaik baiknya oleh warga penerima. 

Proses penyaluran BLT DD di Desa Bontobaru disaksikan oleh Sekretaris Desa, Para BPD, Babinkamtibmas dan Babinsa Desa Bontobaru. (BDS Bontobaru). 

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Penerima BLT DD Tahun 2022 Desa Bontobaru Bertambah, Ini Penjelasan Kades

Trending Now

Iklan