Iklan

Tambah RS. Pratama Untuk Tingkatkan Pelayanan Kesehatan Masyarakat Kepulauan Selayar

Media Selayar
Sabtu, 11 Desember 2021 | 11:58 WIB Last Updated 2021-12-11T03:58:07Z

Bupati H.M Basli Ali Jadi Pembicara Pada Rakernas DPP. Permas di Makassar

MEDIA SELAYAR
- Bupati Kepulauan Selayar  H M Basli Ali menyampaikan adanya rencana pembangunan rumah sakit pratama di Kecamatan Pasimarannu. Hal ini disampaikan saat menjadi pembicara dalam pelaksanaan semiloka DPP. Permas pada Jumat (10/12) di Makassar. 


Selain itu, Bupati juga memaparkan capaian pemerintah daerah khususnya disektor infrastruktur dan kesehatan. Menurut dia, di bawah kepemimpinannya selama ini, Selayar terus melakukan pembenahan sampai di pulau – pulau terluar.


“Untuk di Kawsan Selayar Kepulauan sudah di bangun rumah sakit Pratama di Pulau Jampea. Insya Allah tahun ini juga sedang direncanakan untuk pembangunan rumah sakit Pratama di Bonerate,” ungkap Basli Ali saat menjadi narasumber di acara semiloka DPP Permas, Jumat (10/1/2021) di Hotel Tree, Jalan Meranti, Kecamatan Panakukang Makassar.


Lebih lanjut Bupati menyampaikan, dengan posisi Selayar yang sangat strategis maka sangat memungkinkan untuk mewujudkan visi selayar sebagai kawasan distribusi logistik Indonesia Timur.


“Visi kita sebagai pemerintah ada tiga, yakni Selayar sebagai Kawasan Ekonomi Khusus Pariwisata (KEK), Kawasan Indsutri Perikanan Terpadu (KIPT), dan Selayar sebagai Pusat Distribusi Logistik Indonesia Timur,” paparnya. (*). 


Editor : A. Lolo

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Tambah RS. Pratama Untuk Tingkatkan Pelayanan Kesehatan Masyarakat Kepulauan Selayar

Trending Now

Iklan