Iklan

Kunker Ke Selayar Gubernur Sulsel Beri Bantuan APD Ke GTPP COVID-19

Media Selayar
Selasa, 12 Mei 2020 | 11:00 WIB Last Updated 2020-05-12T03:10:37Z
Kunker Ke Selayar Gubernur Sulsel Beri Bantuan APD Ke GTPP COVID-19
MEDIA SELAYAR. Gubernur Sulawesi-Selatan, Prof. H.M Nurdin Abdullah serahkan bantuan APD kepada Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GTPP) COVID-19 Kabupaten Kepulauan Selayar. Penyerahan bantuan ini dilakukan Gubernur dalam kunjungan kerjanya ke Selayar pada hari, Selasa 12 Mei 2020.

Gubernur Sulsel Prof. H.M. Nurdin Abdullah bersama rombongan, diantaranya Kapolda, Pangdam dan Kejati Sulsel tiba di Kabupaten Kepulauan Selayar dengan menggunakan helikopter. Mendarat di bandara H. Aroepala Padang Selayar. Selanjutnya mengunjungi Posko Induk Penanganan Covid-19 Selayar.

Kedatangan orang nomor satu di Sulsel ini dijemput oleh Bupati Kepulauan Selayar, H.M Basli Ali, Wakil Bupati, Dr. H. Zainuddin SH. MH, Sekda, Dr. Ir. H. Marjani Sultan M.Si bersama Forkopinda dan jajajaran pimpinan OPD lingkup Pemkab Kepulauan Selayar. 

Dalam membuka pertemuan di kantor GTPP Covid-19 Selayar, Bupati Kepulauan Selayar, H. M Basli Ali selaku Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 dihadapan Gubernur Sulsel memaparkan presentase terkait penanganan dan pencegahan Covid-19 didaerah ini.

Dilanjutkan oleh Gubernur Sulsel, yang menyampaikan tujuan kedatangannya ke Selayar. Ia mengatakan tujuannya adalah untuk memantau langsung percepatan penanganan Covid-19 di Kabupaten Kepulauan Selayar sekaligus memberikan sejumlah bantuan.

Dan khusus untuk Selayar bantuannya istimewa karena terdiri dari 16 jenis apd yang akan digunakan dalam penanganan COVID-19, jelas Gubernur Sulsel. 

Adapun bantuan yang diserahkan Gubernur diantaranya adalah Alat Pelindung Diri (APD), thermoscanner, masker, sarung tangan, hand sanitizer, face shield dan alcohol swab.dan lainnya.

“Kami membawa sejumlah APD lengkap sesuai standar WHO untuk petugas medis, mudah-mudahan ini bisa dimanfaakan dengan baik, ” ujar Gubernur Sulsel.

Gubernur Sulsel juga mengapresiasi langkah yang telah dilakukan oleh Bupati Kepulauan Selayar dalam memutus mata rantai penyebaran COVID-19 hingga berhasil menahan penyebarannya. Dimana Selayar hanya 1 positif. 

“Kita perlu apresiasi kerja keras pemerintah dan Gugus Tugas di Selayar. Bagaimana mereka melindungi warganya dari Covid-19,” tambah Nurdin. 

Sementara itu Bupati H.M Basli Ali menyampaikan terima kasih kepada Gubernur Sulsel yang menyempatkan waktunya untuk berkunjung ke Selayar dan membantu para petugas medis. (Lo2).
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Kunker Ke Selayar Gubernur Sulsel Beri Bantuan APD Ke GTPP COVID-19

Trending Now

Iklan