Dinsos Selayar Turunkan Tim Pantau Perkembangan " Arang "

MEDIA SELAYAR. Kepala Seksi PKBS, Dinas Sosial Pemerintah Kabupaten Kepulauan Selayar, Andi Sandra Esty Abriany, Kamis (1/8) kepada Pewarta membenarkan adanya warga kurang mampu dan katagori cacat mental disabilitas dirawat di Rumah sakit Selayar dan memang membutuhkan bantuan.
Andi Sandra Esty Abriany menyebut nama warga tersebut adalah Arang, Ia menderita hemeroid atau pembengkakan pembuluh darah dikelamin bagian belakang dan akan dilakukan tindakan medis yaitu operasi bedah, jelasnya.
Mendapati hal ini kami segera laporkan ke Kadis Sosial dan menerima instruksi untuk segera menyiapkan dan menyerahkan bantuan kepada Arang.
Andi Sandra Esty Abriany Kasi PKBS lanjut mengatakan bahwa Arang memang termasuk kategori ekonomi menengah ke bawah dan sangat layak untuk dapat bantuan.
Ya, kami baru melihat dan malakukan assesmen kepada warga tersebut dan segera akan kami beri bantuan. Tenang saja Pak, pasti dibantu oleh pemerintah, kata Esty.
Kata, Esty selanjutnya, menyatakan bahwa inilah bahagian dari komitmen Pemerintah Daerah Kabupaten Kepulauan Selayar melalui Dinas Sosial sebagai lembaga teknis untuk mengoptimalkan program kesenjangan sosial masyarakat khususnya bagi masyarakat tidak berdaya dengan berupaya mengantisipasi seluruh permasalahan sosial di masyarakat. Insya Allah, kami akan pantau terus perkembangannya. (Lo2)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
Trending Now
-
MEDIA SELAYAR - Pelaksanaan sidang paripurna di DPRD Sulawesi Selatan dengan agenda persetujuan bersama Rancangan Peraturan Daerah (Ranperd...
-
MEDIA SELAYAR — Hujan deras yang mengguyur Kabupaten Bulukumba sejak Jumat malam hingga Sabtu siang (5/7/2025) memicu banjir dan longsor d...
-
MEDIA SELAYAR — Lesunya daya beli masyarakat berdampak pada melambatnya perputaran uang hingga ke daerah. Data Bank Indonesia menunjukkan ...
-
MEDIA SELAYAR — Banjir besar yang melanda Kabupaten Bantaeng sejak Sabtu (5/7/2025 ) malam, saat ini mulai surut disebagian besar wilayah, ...
-
MEDIA SELAYAR — Komisi A DPRD Kota Makassar meminta Pemerintah Kota (Pemkot) lebih memperhatikan nasib ribuan tenaga honorer, khususnya yan...