Menag Ajak Masyarakat Berdoa Dan Shalat Gaib Untuk Korban Gempa NTB

MEDIA SELAYAR. Menteri Agama RI, Lukman HakimSaifuddin menyampaikan ajakan kepada seluruh masyarakat agar berdoa dan melakukan shalat gaib untuk korban gempa di Lombok NTB pada Minggu 5 Agustus 2018, yang telah menewaskan puluhan orang pada data sementara sebanyak 82 orang ditemukan meninggal dunia.
Gempa yang juga dirasakan hingga Bali ini mengakibatkan kerusakan parah sejumlah bangunan rumah dan fasilitas umum.
Lukman mengajak umat beragama mengadakan doa bersama untuk keselamatan, kesabaran, dan ketabahan masyarakat NTB dan Bali yang mengalami dampak buruk dari peristiwa alam tersebut.
"Khusus kepada umat Islam, mari kita lakukan Salat Gaib untuk para korban wafat," kata Lukman dalam keterangan tertulis yang diterima detikcom, Senin (6/8/2018).
Lukman juga mengajak masyarakat untuk menggalang bantuan guna meringankan beban korban.
"Mari kita galang dukungan bantuan dalam bentuk apapun untuk meringankan beban derita yang dialami saudara-saudara kita yang terdampak langsung oleh peristiwa gempa," katanya.
Lukman beserta jajarannya dijadwalkan akan menggelar Salat Gaib berjamaah di Kantor Kementerian Agama hari ini. Dia juga meminta jajaran Kementerian Agama di NTB untuk melakukan Salat Gaib dan membantu penanganan korban gempa tersebut. (***)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
Trending Now
-
MEDIA SELAYAR - Pasokan Ikan kering asal Kabupaten Kepulauan Selayar, khususnya yang dibawa oleh para pedagang kecil dari Pulau Jampea dan ...
-
MEDIA SELAYAR. Satuan Reserse Narkoba Polres Kepulauan Selayar kembali menangkap salah seorang terduga pelaku tindak Pidana Narkotika. Pela...
-
M EDIA SELAYAR. Polsek Benteng Polres Kepulauan Selayar menggelar Jum'at Curhat dengan mengumpulkan warga disalah satu rumah Tokoh Masya...
-
MEDIA SELAYAR - Mencuatnya ke ruang publik terkait pemberhentian H. Jamaluddin sebagai Imam Desa Tarupa, Kecamatan Takabonerate atau P3N at...
-
MEDIA SELAYAR. Bidang Humas dan Komunikasi Publik Dinas Kominfo SP merampungkan pelaksanaan Bimbingan Teknis peningkatan kapasitas Pejabat P...