Home
Bertemu PERMAS Konawe
selayar
Wabup Undang Pengurus Hadiri Hari Jadi Selayar 412
Bertemu PERMAS Konawe, Wabup Undang Pengurus Hadiri Hari Jadi Selayar 412
Bertemu PERMAS Konawe, Wabup Undang Pengurus Hadiri Hari Jadi Selayar 412

MEDIA SELAYAR. Wakil Bupati Kepulauan Selayar, Dr. H. Zainuddin, S.H., M.H. bersama Hj. Eni Zainuddin dalam kapasitas Anggota DPRD Selayar, hari ini Senin 24 Juli 2017 mengunjungi sekaligus bersilaturrahim dengan Pengurus Permas Kab. Konawe Sulawesi Tenggara.
Kunjungan Wakil Bupati ini masih dalam rangkaian kunjungannya ke Kendari Sulawesi Tenggara, dalam pelantikan pengurus KKSS Sultra. Termasuk melakukan silaturrahmi dengan para pengurus Permas Kendari sehari sebelumnya.
BERITA TERKAIT :
Wabup Hadiri Pengukuhan KKSS Dan Silaturahmi Dengan PERMAS Kendari
Di Kabupaten Konawe, Wakil Bupati Kep. Selayar bersama rombongan dijemput oleh Ketua Permas Kabupaten Konawe, Muh. Akbar yang juga adalah Kepala Dinas Ketahanan Pangan Pemkab Konawe, bersama pengurus Permas lainnya.
Dalam sepatah kata dihadapan Pengurus Permas Kab. Konawe, H. Zainuddin mengaku gembira bisa bertemu dengan keluarga Selayar di rantau. Ia berharap agar tali silaturahmi terus terjalin antara masyarakat Selayar di rantau dan Pemerintah Kabupaten Kepulauan Selayar.
Seperti dalam pepatah Selayar, A Munte Sibatu A Bulo Sipappa, kata H. Zainuddin.
Wakil Bupati juga menyampaikan singkat tentang geliat pembangunan di Bumi Tanadoang Selayar dibawah kepemimpinan BAZ. Ia menjelaskan bahwa pembangunan Pariwisata saat ini sementara digenjot. Menuju Selayar menjadi Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Pariwisata. Serta hal lainnya menyangkut perkembangan pembangunan di Bumi Tanadoang.
Dalam kesempatan tersebut, Wakil Bupati Kepulauan Selayar mengundang pengurus Permas Kab. Konawe dan seluruh masyarakat Selayar di daerah tersebut untuk hadir memeriahkan Hari Jadi Sdelayar pada bulan Nopember mendatang. Hal ini mendapat applaus dari pengurus dan masyarakat Selayar yang hadir. (Adrian)
BACA JUGA : Camat Bontosikuyu Buka Sosialisasi Pencegahan Virus HIV/AIDS
Selanjutnya
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
Trending Now
-
MEDIA SELAYAR - Pasokan Ikan kering asal Kabupaten Kepulauan Selayar, khususnya yang dibawa oleh para pedagang kecil dari Pulau Jampea dan ...
-
MEDIA SELAYAR. Satuan Reserse Narkoba Polres Kepulauan Selayar kembali menangkap salah seorang terduga pelaku tindak Pidana Narkotika. Pela...
-
M EDIA SELAYAR. Polsek Benteng Polres Kepulauan Selayar menggelar Jum'at Curhat dengan mengumpulkan warga disalah satu rumah Tokoh Masya...
-
MEDIA SELAYAR - Mencuatnya ke ruang publik terkait pemberhentian H. Jamaluddin sebagai Imam Desa Tarupa, Kecamatan Takabonerate atau P3N at...
-
MEDIA SELAYAR. Bidang Humas dan Komunikasi Publik Dinas Kominfo SP merampungkan pelaksanaan Bimbingan Teknis peningkatan kapasitas Pejabat P...