Iklan

Bupati Kep.Selayar Buka Resmi STQ Benteng 2017

Media Selayar
Minggu, 12 Maret 2017 | 23:47 WIB Last Updated 2022-05-04T03:31:12Z
Bupati Kep.Selayar, Buka Resmi STQ Benteng 2017

MEDIA SELAYAR. Bupati Kepulauan Selayar, Muh.Basli Ali, Minggu (12/3), membuka resmi pelaksanaan Seleksi Tilawati Quran (STQ) Tingkat Kecamatan Benteng, di Tribun Lapangan Pemuda Benteng. Pembukaan STQ ditandai dengan pemukulan gendang oleh Bupati didampingi oleh Dandim 1415, Wakapolres, Sekretaris Daerah dan Camat Benteng serta Tokoh Agama.

Bupati, Kep.Selayar, Buka Resmi, STQ Benteng 2017

Acara pembukaan diawali dengan pembacaan ayat suci Al Quran, oleh Qori H. Usman, S. Sos. I, dilanjutkan dengan pembacaan SK Pelaksanaan oleh Fitrah Arfandi S.STP dan Laporan Panitia Pelaksana yang dibawakan oleh Sekretaris Panitia, Andi Asling S.Sos, yang pada intinya menyampaikan pelaksanaan STQ yang mengusung tema " Dengan Semangat STQ Kita Wujudkan Revolusi Mental Menuju Kecamatan Benteng Yang Lebih Baik".

Camat Benteng Andi Irsan, S. STP, dalam sepatah katanya, mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Selayar, dalam hal ini kepada Bupati, atas dukungan dan support yang diberikan sejak awal persiapan kegiatan keagamaan ini.

Selanjutnya Irsan menyampaikan terimakasih, kepada peserta dan seluruh panitia yang terlibat dalam pelaksanaan, serta kepada masyarakat atas partisipasi dan kerjasamanya, sehingga kegiatan tersebut bisa terlaksana dengan penuh suka cita.

Sementara itu, Bupati Kepulauan Selayar Muh. Basli Ali dalam sambutan sebelum membuka resmi pelaksanaan STQ menyatakan bahwa hal ini bisa menjadi pendorong bagi anak-anak untuk mendalami Al-Qur’an sehingga ke depan ada generasi mempuni yang mampu mengibarkan panji-panji agama di Kabupaten Kepulauan Selayar. Basli juga meminta agar kegiatan STQ, dapat dilaksanakan diseluruh kecamatan.

Bupati berharap agar pelaksanaan kegiatan-kegiatan keagamaan perlu ditingkatkan, dengan melibatkan semua stake holder. Selanjutnya menyampaikan bahwa bila ada kegiatan keagamaan yang dilaksanakan maka Pemerintah Kabupaten siap mensupport kegiatan tersebut.

Seusai dibuka resmi, dilanjutkan dengan pelaksanaan seleksi malam pertama, yang menghadirkan 6 orang peserta Qori dan Qoriah. Panitia juga mengumumkan bahwa selanjutnya, seleksi akan dilanjutkan di Aula Kantor Kemenag, hingga Tanggal 14 Maret 2017. Tercatat ada lebih 100 peserta yang akan di seleksi oleh Dewan Hakim. (lo2)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Bupati Kep.Selayar Buka Resmi STQ Benteng 2017

Trending Now

Iklan