Polres Selayar Policeline Material Dan Alat Berat Proyek Jembatan Appabatu

MEDIA SELAYAR. Kejadian ambruknya jembatan darurat Appabatu pada (8/10) malam tadi nyaris menelan korban jiwa. Boby (16 ) dan Riswandi (17) pelajar asal Desa Bontomarannu, Kec. Bontomanai, Kab. Kep. Selayar. ikut terjungkal bersama motornya, masuk ke sungai Appabatu saat jembatan tersebut ambruk. Beruntung keduanya bisa menyelamatkan diri hingga ke pinggir sungai yang diterjang banjir. Keduanya luka-luka dan dirawat di Rsud Kep. Selayar. Sementara motornya telah diangkat oleh tim SAR dan BPPBD.
Kapolres Kep. Selayar Akbp. Eddy Suryantha Tarigan S.IK saat dikonfirmasi langsung di lokasi kejadian, membenarkan adanya dua korban luka dan sebuah sepeda motor. Selanjutnya menjelaskan bahwa dugaan awal penyebab ambruknya jembatan, karena adanya aktivitas penggerusan pasir di bawah jembatan untuk pembangunan jembatan baru.
Dari pantauan Media Selayar, pihak Kepolisian telah memasang, policeline pada alat berat eksafator yang diduga digunakan untuk penggerusan pasir dan pada tumpukan pasir yang diduga digali dibawah jembatan yang rubuh tersebut. (Lo2)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
Trending Now
-
MEDIA SELAYAR . Seniman asal Kabupaten Kepulauan Selayar, Waris Akhir, yang dikenal dikalangan muda sebagai musisi muda asal Kabupaten Ke...
-
MEDIA SELAYAR . Salah satu alasan kebijakan strategis dalam mengembangkan Kabupaten Kepulauan Selayar sebagai Kawasan Bisnis Perikanan Te...
-
MEDIA SELAYAR - Bank Indonesia (BI) diluncurkan Program Semarak Rupiah Ramadan dan Berkah Idul Fitri (SERAMBI) 2025 di Kabupaten Kepulauan ...
-
MEDIA SELAYAR - Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Kepulauan Selayar, membenarkan adanya peningkatan jumlah kasus penyakit Demam Be...
-
MEDIA SELAYAR. Asisten Pemerintahan dan Kesra Setda Kepulauan Selayar Ir. M. Yunan Krg. Tompobulu, ST. MT., IPM memimpin kafilah dari Kabupa...