iklan

Miris ! Ribuan Anak di Kepulauan Selayar Tak Sekolah

Media Selayar
Jumat, 03 Mei 2024 | 13:05 WIB Last Updated 2024-05-03T05:19:28Z

Anak Pulau Tidak Sekolah di Selayar

MEDIA SELAYAR
- Tercatat hingga tahun 2024 sebanyak 2.763 anak tidak sekolah (ATS) di Kabupaten Kepulauan Selayar, dan dari jumlah tersebut yang terbanyak berada diwilayah kepulauan.  

"Jumlah ATS untuk tahun 2024 sebanyak 2.763. Menurun dibandingkan 2023 yang mencapai 3.355," ujar Plt Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga (Kadispora) Selayar Mustakim KR. Seperti dikutip dari detik.Sulsel, pada Kamis (2/5/2024).

Lebih lanjut Kadis Pendidikan Selayar memaparkan bahwa anak tidak sekolah berada pada usia 7 hingga 18 tahun atau tersebar di tingkat SD, SMP dan SMA.

Jumlah anak tidak sekolah terbanyak di kepulauan sebesar 59 persen atau 1.639 orang.

Anak putus sekolah untuk wilayah daratan di Kecamatan Benteng 360 orang, Bontosikuyu 239 orang, Bontoharu 232 orang, Bontomanai 137 orang, Bontomatene 105 orang, dan Buki 51 orang. 

Sementara, di wilayah kepulauan, Kecamatan Taka Bonerate 759 orang, Pasimasunggu 277 orang, Pasilambena 226 orang, Pasimasunggu Timur 219 orang, dan Pasimarannu 158 orang.

Mustakim mengakui pihaknya telah melakukan berbagai upaya pengentasan ATS. Pada 2023 lalu, salah satunya dengan melakukan pendataan mandiri ATS di 11 kecamatan. 

Selain itu, bekerja sama UNICEF dan Pemprov Sulsel melalui percepatan penanganan ATS berbasis aksi kolaborasi atau disingkat Pasti Beraksi.

Kemudian pada 2024 ini, bekerja sama pemerintah desa mendata dan melaporkan ATS melalui aplikasi SIPBM-ATS, melakukan sosialisasi ke masyarakat tentang pentingnya pendidikan. Termasuk memastikan ketersediaan sarana/prasarana pendidikan memadai.

Lebih lanjut, Mustakim mengungkapkan ATS didasari berbagai macam faktor. Mulai motivasi kurang, kemampuan ekonomi kurang, sudah bekerja atau ingin bekerja, disabilitas. 

Kemudian permasalahan keluarga, seperti akibat perceraian orang tua dan anak yatim piatu, korban bullying, menikah pada usia muda atau melahirkan anak, hingga kemampuan kognitif rendah. (Red). 

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Miris ! Ribuan Anak di Kepulauan Selayar Tak Sekolah

Trending Now

Iklan