Pertama Di Kecamatan Pasimarannu Yang Salurkan BLT, Ini Penjelasan Kades Lambego

Media Selayar
Selasa, 19 Mei 2020 | 09:59 WIB Last Updated 2020-05-19T02:00:38Z
Pertama Di Kecamatan Pasimarannu Yang Salurkan BLT, Ini Penjelasan Kades Lambego

MEDIA SELAYAR. Sebanyak 146 KK menerima Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa (DD) Lambego, Kecamatan Pasimarannu, Kabupaten Kepulauan Selayar pada Senin, (18/5) siang. Penyalurannya berlangsung di aula Kantor Desa Lambego. 

Kepala Desa Lambego, Mashuddin kepada Pewarta menjelaskan kalau jumlah penerima ini adalah hasil musyawarah desa dan penerimanya adalah mereka yang berhak menerima dan sudah ada kriteria seperti orang miskin yang terdampak covid-19. Bukan PNS, tenaga kontrak pemerintah atau swasta, kepala desa dan perangkatnya, serta bukan anggota BPD .

"Mari kita memulai kegiatan BLT-DD ini dengan sungguh-sungguh apa yang bisa kita lakukan yang bisa kita pertanggungjawabkan" .ucapnya.

Kegiatan penyaluran BLT-DD pertama, sesuai dengan instruksi dan sebelum tanggal 24 sudah tersalur untuk pertama kalinya.

“Bantuan langsung tunai Dana Desa yang diterima oleh masyarakat di dalam tanah penuh sesuai yang disampaikan oleh presiden RI Joko Widodo sebesar Rp.600.000 dan akan diterima selama 3 bulan hingga periode bulan April hingga bulan Juni 2020. Jumlah yang akan diterima penerima BLT-DD Sebanyak 1.800.000 selama periode tersebut, pungkasnya. 

Mari kita berdoa meminta kepada Allah SWT agar musibah ini cepat berlalu dan kita kembali dalam kehidupan normal Insya Allah SWT, harap Mashuddin Kades Lambego.

Penyaluran BLT DD di Desa Lambego merupakan penyaluran BLT-Dana Desa pertama di kecamatan Pasimarannu. (Tim).
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Pertama Di Kecamatan Pasimarannu Yang Salurkan BLT, Ini Penjelasan Kades Lambego

Trending Now

Iklan