Iklan

Tingkatkan Pelayanan Masyarakat, MBA Desak Telkomsel Bangun Penguat Signal Seluler Ke Seluruh Wilayah Kepulauan Selayar

Media Selayar
Jumat, 28 Februari 2020 | 13:12 WIB Last Updated 2020-02-28T05:12:43Z
MEDIA SELAYAR. Bupati Kepulauan Selayar, H. M Basli Ali meminta kepada pihak pengelola jaringan seluler Telkomsel agar memperhatikan dan serius melakukan pelayanan kepada masyarakatnya dibidang telekomunikasi. Setidaknya penyedia jaringan komunikasi membuktikan dukungannya pada pembangunan Kabupaten Kepulauan Selayar dibidang telekomunikasi. 

Bukan apanya menurut Bupati, kalau jaringan seluler bekerja normal dan menjangkau seluruh wilayah daerah kepulauan ini, akan membantu pihak pemerintah untuk memberi pelayanan kepada masyarakat. 

Dan ini adalah salah satu kendala kita di Selayar menerapkan sistem pelayanan digital yang tentu saja akan mempercepat pelayanan, jelas Bupati, saat menerima Staf SME Channel Coordinator, Papua, Maluku, Sulawesi dan Kalimantan (Pamasuka), PT. Telkomsel Indah Yuwelina Mentaruk, di Rumah Jabatan Bupati, Kamis (27/2).

Bupati Kepulauan Selayar meminta supaya jaringan yang ada sekarang agar bisa ditingkatkan hingga masyarakat bisa menikmati jaringan internet melalui jaringan seluler telkomsel sampai ke pelosok desa terluar di Kabupaten Kepulauan Selayar. 

Hal ini kata Bupati akan lebih meningkatkan pelayanan pemerintahan kepada masyarakat di era yang serba digital ini. Sekarang ini semuanya sistem berbasis online,serba digitalisasi.Dan ini bisa kita lakukan kalau jaringan sudah merata. 

Olehnya itu Kami berharap dengan datangnya pihak Telkomsel bisa memberikan akses internet kepada masyarakat misalnya wilayah wilayah kita yang belum tersentuh internet

“Yang sudah tersentuh jaringan internet kalau perlu ditingkatkan dan yang belum tersentuh jaringan internet itu diadakan”jelas H.M Basli Ali

“Kalau jaringan internet melalui Telkomsel sudah terjangkau, proses administrasi pemerintah Desa dalam mengakses kebutuhan pelaporan keuangan misalnya bisa lebih mudah berkomunikasi dengan Dinas Pemerintah Desa di Kabupaten”. pungkasnya

Dalam kesempatan tersebut, Bupati menyerahkan dokumen data desa-desa yang belum terjangkau jaringan Telkomsel di Kabupaten Kepulauan Selayar. Dan meminta pihak Telkomsel untuk segera melakukan aksi nyata agar masyarakat Selayar disemua desa di daerah ini dapat menikmati perkembangan pembangunan secara merata. (Lo2)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Tingkatkan Pelayanan Masyarakat, MBA Desak Telkomsel Bangun Penguat Signal Seluler Ke Seluruh Wilayah Kepulauan Selayar

Trending Now

Iklan