Puncak Hari Jadi Ke-314 Selayar, Gubernur Beri Hadiah Feri

MEDIA SELAYAR. Gubernur Sulawesi Selatan Nurdin Abdullah menghadiri upacara Puncak Hari Jadi Selayar ke 413 di Lapangan Pemuda Benteng Selayar, Kamis (29/11/2018).
Hadir dalam kegiatan ini Staf Khusus Wakil Presiden Republik Indonesia H.M Alwi Hamu, Wakil Walikota Makassar Syamsu Rijal, Kepala Biro Hukum KPK yang juga mantan Kapolres Selayar, para pejabat daerah dan beberapa tokoh masyarakat Selayar.
Dalam sambutannya Bupati Kepulauan Selayar H.M. Basli Ali memaparkan tiga program strategis yang sementara dijalankan Pemerintah Kabupaten Kepulauan Selayar diantaranya menjadikan Selayar sebagai Kawasan Ekonomi Khusus Pariwisata, Menjadikan Selayar Sebagai Pusat Distribusi Logistik Indonesia Timur dan Menjadikan Selayar sebagai Kawasan Perikanan Terpadu.
Selain itu H.M Basli Ali juga memaparkan kondisi Geografis dan permasalahan yang dihadapi oleh Pemerintah Kabupaten Kepulauan Selayar sebagai daerah Kepulauan yakni persoalan tranportasi dan konektifitas antar pulau.
Gubernur Sulawesi Selatan Nurdin Abdullah dalam sambutannya mengucapkan selamat Hari Jadi Selayar ke 413. Gubernur Sulawesi Selatan juga berjanji akan membantu pemerintah Kabupaten Kepulauan Selayar dalam mewujudkan program program strategis.
Untuk permasalahan Transportasi dan konektifitas Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan memberikan hadiah sebuah kapal fery senilai 35 Milyar untuk Kabupaten Kepulauan Selayar. Hal ini disambut gembira oleh seluruh masyarakat Kepulauan Selayar.
Dalam kegiatan ini, Gubernur Sulawesi Selatan menyerahkan secara simbolis kapal Fery kepada Bupati Kepulauan Selayar. Selain itu Gubernur Sulawesi Selatan juga meresmikan beberpaka proyek pembangunan Kabupaten Kepulauan Selayar tahun anggaran 2017.
****
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
Trending Now
-
MEDIA SELAYAR . Kendati tidak ada korban jiwa dalam kejadian kebakaran ini, namun sedikitnya 5 ton kopra terbakar hangus dilalap sijago m...
-
MEDIA SELAYAR . Dalam usaha meningkatkan kompotensi guru, pengurus IGI Kep.Selayar melaksanakan (visit to school ) atau kunjungan ke seko...
-
MEDIA SELAYAR. Dinas Lingkungan Hidup Kepulauan Selayar berhasil menciptakan inovasi dengan mendaur ulang sampah plastik (anorganik) menjad...
-
MEDIA SELAYAR. Persentase penduduk miskin di Kabupaten Kepulauan Selayar di tahun 2024 turun menjadi 10,79 persen, atau turun 1,48 persen te...
-
MEDIA SELAYAR . E Goverment Pemkab Selayar adalah proyek Pemerintah Kabupaten Selayar TA 2003 -2005 yang hingga saat ini masih terus menuai ...