Sudah 2 Hari Bensin Langka di Selayar, 3 SPBU Tutup

MEDIA SELAYAR. Dalam tiga hari terakhir, warga Selayar khususnya pemilik kendaraan didalam kota Benteng mengalami kesulitan untuk mendapatkan bahan bakar jenis bensin. Pasalnya SPBU Pertamina di jalan Veteran dan pangkalan resmi di poros Appatanah sudah dua hari ini tertutup.
Untuk mendapatkan bensin, para pemilik kendaraan harus mencari penjual eceran yang harganya mahal dan bervariasi hingga 10ribu rupiah perbotol.
Puncaknya hari ini, dimana sejumlah penjual eceran pun terpantau tertutup disejumlah tempat yang biasa menjual eceran bahan bakar bensin.
Terpantau hingga siang hari tadi, Minggu 15 Juli 2018, hanya ada satu penjual eceran botol air mineral yang menjual seharga 10ribu perbotol, tepatnya dijalan veteran depan SPBU Pertamina Veteran.
Tidak ada pihak yang dikonfirmasi terkait kelangkaan ini. Namun dari sejumlah sumber mengatakan bahwa hal seperti ini sudah biasa terjadi di Selayar. Alasan klasik tentu saja adalah menunggu kapal pengangkut tiba.
Sayangnya karena tidak ada penjelasan lebih lanjut terkait hal ini, misalnya terkait pengecer, eceran dan suplai eceran. Adakah praktek gelap didalamnya ? Wallahu Alam, ini tugas mereka yang berwenang, jelas sumber. (*)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
Trending Now
-
Gelombang Tinggi Hingga 4 Meter Intai Laut Sulsel, Sejumlah Kapal Tujuan Selayar Tertahan Di MaumereMEDIA SELAYAR | BENTENG — Perairan Kepulauan Selayar pada bulan Januari 2026 sedang mengalami cuaca ekstrem, akibat fase angin muson barat...
-
MEDIA SELAYAR - Dalam sepekan terakhir cuaca ekstrim musim angin barat dan ombak menerjang wilayah pesisir dan wilayah Kepulauan Selayar. ...
-
MEDIA SELAYAR - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini gelombang tinggi yang berpotensi terjadi ...
-
MEDIA SELAYAR | JAKARTA — Ketua Guru Ngaji dan Mubaligh Indonesia, Ustadz Ahmad Sodiq meminta Badan Gizi Nasional (BGN) mengkaji ulang ter...
-
MEDIA SELAYAR - Cuaca ekstrim angin musim barat disertai hujan dan gelombang tinggi diperairan Kepulauan Selayar menyebabkan lumpuhnya seju...

