Iklan

Pendamping Desa Selayar, Wakili Sulsel Ke Tingkat Nasional

Media Selayar
Senin, 07 Agustus 2017 | 16:24 WIB Last Updated 2022-04-15T02:25:50Z
Pendamping Desa Selayar, Wakili, Sulsel, Ke Tingkat, Nasional

MEDIA SELAYAR. Zulfikar, Salah seorang Pendamping Desa di Kabupaten Kepulauan Selayar, terpilih sebagai Pendamping Desa Terbaik Tingkat Provinsi Sulsel. Selanjutnya nama Zulfikar kemudian dimasukkan dalam seleksi Pendamping Desa Tauladan Tingkat Nasional Di Jakarta mewakili Provinsi Sulawesi Selatan.

Kepala Bidang Pemberdayaan Masyarakat Desa, Dinas PMD Kabupaten Kepulauan Selayar, Irwan Baso S.STP, saat dikonfirmasi siang ini, Senin 7 Agustus 2017, membenarkan hal tersebut. Bahwa salah seorang Pendamping Lokal Desa, an. Zulfikar telah meraih predikat Pendamping Desa Terbaik Sulsel dan mewakili Sulsel dalam seleksi Pendamping Desa Tauladan Tingkat Nasional. Hal ini telah direspon oleh Kepala Dinas PMD, yang langsung memberangkatkan Zulfikar untuk persentase ke Jakarta.

" Pak Kadis Sudah Tahu dan Besok, Selasa 8 Agustus 2017, Saudara Zulfikar akan di Berangkatkan Ke Jakarta Mewakili Sulsel Dalam Lomba Pendamping Desa Tingkat Nasional,"  Kunci Irwan Baso.

Sementara itu, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa, Kabupaten Kepulauan Selayar, Andi Azwar SH. MH, saat dikonfirmasi selanjutnya menjelaskan bahwa Pendamping Lokal Desa An. Zulfikar dari Selayar menjadi Pendamping Desa Terbaik Sulsel dan penilaiannya dilaksanakan sebelumnya oleh PMD Provinsi Sulsel. Selanjutnya Zulfikar akan mewakili Sulsel, dalam pemilihan pendamping desa tauladan tingkat nasional di Jakarta.

Menurutnya, Zulfikar adalah pendamping lokal desa di 4 desa yang ada di Kecamatan Buki. Dan dari pekerjaannya dalam mendampingi pemerintah desanya, dinilai cermat dan cerdas dalam perencanaan dan penyusunan anggaran desa. Termasuk dalam penggunaan anggaran desa yang didampinginya, jelas Andi Azwar.

Terkait keberangkatan Zulfikar ke Jakarta untuk persentase, bagaimana tugas pendampingan lokal desa yang dilaksanakan selama ini.

Senada dengan Kabid PMD, Kadis PMD, Andi Azwar SH. MH juga menilai bahwa ini salah satu kebanggaan, dan perlu mendapat apresiasi. Setidaknya kita doakan agar Zulfikar bisa membawa nama harum Kabupaten Kepulauan Selayar pada Tingkat Nasional, sebagai Pendamping Lokal Desa Tauladan. (Lo2)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Pendamping Desa Selayar, Wakili Sulsel Ke Tingkat Nasional

Trending Now

Iklan